Definisi Konseptual, Operasionalisasi dan Indikator Komunikasi



Definisi konseptual : Komunikasi adalah proses penyampaian dan penerimaan informasi dari pihak penyelenggara pelayanan akta kelahiran kepada pihak penerima layanan dan sebaliknya yang terungkap dari personal skills and attitudes, interpersonal skills, dan oral and written communication.

Dari definisi konseptual ini diperoleh 3 dimensi : Dimensi personal skills and attitudes, Dimensi interpersonal skills, dan Dimensi oral and written communication. Ketiga dimensi dioperasionalkan menjadi 15 indikator.

Dimensi personal skills and attitudes meliputi (1) keahlian berkomunikasi petugas dalam menyiapkan informasi pelayanan; (2) kepandaian berkomunikasi petugas dalam menyampai-kan informasi pelayanan; (3) ketrampilan berkomunikasi petugas dalam memproses informasi yang disampaikan oleh penerima layanan; (4) sikap petugas dalam menyampaikan informasi kepada penerima layanan, dan (5) sikap petugas dalam menerima informasi dari penerima layanan.

Dimensi interpersonal skills meliputi (6) Hubungan antar pimpinan unit kegiatan pelayanan, (7) Hubungan pimpinan unit dengan staf pelayanan, (8) Hubungan antar staf pelayanan, (9) Hubungan staf pelayanan dengan warga penerima layanan, dan (10) Hubungan antar sesama penerima layanan.

Dimensi oral and written communication meliputi (11) Ucapan petugas pelayanan, (12) Penjelasan lisan dari petugas pelayanan, (13) Penjelasan tertulis dari petugas pelayanan, (14) Pengumuman di ruang pelayanan, dan (15) Penyediaan sarana informasi pelayanan.

0 Komentar untuk " Definisi Konseptual, Operasionalisasi dan Indikator Komunikasi "